WORKSHOP SPMI
PTKIS WILAYAH KOPERTAIS X JAWA TENGAH
Dalam rangka akselerasi peningkatan mutu Perguruan Tinggi Keagaam Islam Swasta (PTKIS), Adnan Nuril Anwar, M.Ag., selaku ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI Al-Hikmah 2 berkesempatan mengikuti kegiatan “Workshop Penyusunan Sistem Penjainan Mutu Internal (SPMI) PTKIS Tahun 2023”, yang diselenggarakan oleh Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI pada Rabu-Jum’at (29-31) Maret 2023 bertempat di The Sunan Hotel, Surakarta. Kegiatan ini diikuti oleh 52 perwakilan PTKIS di lingkungan Kopertais Wilayah X Jawa Tengah dan Kopetais Wilayah III D.I. Yogyakarta
Hj. Zidal Huda, S.Ag., M.H., selaku perwakilan dari Diktis berkesempatan membuka rangkaian kegiatan tersebut. Dalam kata sambutannya, Zidal menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman akan pentingnya SPMI bagi PTKIS dan berharap agar PTKIS tidak hanya mampu menyusun dan memiliki dokumen Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI), namun benar-benar dapat mengimplementasikannya dan menjadikan SPMI sebagai acuan dalam upaya peningkatan mutu pendidikan tinggi. Hal ini dikarenakan, ketersediaan dokumen SPMI dan keterlaksanaannya melalui siklus PPEPP menjadi persyaratan yang tidak dapat ditawar bagi perguruan tinggi dan program studi saat melakukan akreditasi, baik akreditasi yang dilaksanakan melalui Ban-PT maupun Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM).
Workshop ini menghadirkan Best-Q Institute sebagai fasilitator, diantaranya Dr. Helmi Syaifuddin, M.Fil.I., Dr. Muh. Nashirudin, S.Ag., M.Ag., Dr. Fajri Ismail, M.Pd.I, dan Yusuf Nalim, S.Ag., M.H. para fasilitator memberikan materi terkait Kebijiakan Nasional SPM-Dikti dan Siklus PPEPP berikut efektifitas SPMI, dan secara khusus memfokuskan pada teori dan praktik penyusunan dokumen SPMI, baik Kebijakan Mutu, Manual Mutu, Standar Mutu, dan Formulir Mutu. Selain itu, fasilitator Tim Best-Q Institute asal UIN Malang, Dr. Helmi Syaifudin, M.Fil.I., yang juga selaku ketua LPM di perguruan tingginya, menyajikan penjelasan yang sangat komprehensif mengenai best practice Sistem Penjaminan Mutu yang telah dilaksanakan di UIN Malang.
Harapannya, Workshop Penyusunan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) Tahun 2023 ini dapat memberikan manfaat besar bagi pesertanya dan juga bagi PTKIS secara keseluruhan dalam peningkatan mutu perguruan tinggi mereka. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan pemahaman yang lebih dalam terhadap kriteria-kriteria yang harus dipenuhi dalam penyusunan dokumen SPMI serta memberikan praktek serta pendampingan dalam proses penyusunan dokumen tersebut. Adanya pemahaman yang lebih baik terhadap SPMI, PTKIS diharapkan dapat lebih efektif dalam mengimplementasikan sistem penjaminan mutu internal yang berkualitas dan sesuai dengan standar nasional. Kegiatan ini diakhiri dengan posttest dan ditutup oleh Ibu Hj. Zidal Huda, S.Ag., M.H. Beliau juga memberikan arahan terkait rencana kegiatan-kegiatan lanjutan yang akan kedepannya akan dilaksanakan oleh Diktis untuk terus mendukung akselerasi peningkatan mutu pergruruan tinggi dan program studi pada PTKIS.